CARA MENGIRIM FILE MELALUI EMAIL
UNTUK CETAK BROSUR
Untuk mendapatkan hasil cetakan yang optimal, tergantung dari file yang kami terima. Yang paling baik sebenarnya, dikirim file asli beserta file fotonya. Tetapi cara ini kurang efisien, harus dikirim file dalam CD, karena biasanya filenya besar. Dibawah ini kami memiliki saran untuk pengiriman file melalui email.
TIP mengirim file melalui email, supaya hasil cetak bagus.
Alternatif pertama :
1. Export file menjadi JPEG dengan resolusi minimal 300dpi.
Alternatif kedua :
1. File yang dibuat di Corel Draw, Adobe Illustrator, Free Hand, atau file pengolah grafis yang lainnya, di Save as atau Export menjadi file PDF. Dan supaya file tidak terlalu besar, jika naskah terdiri dari beberapa halaman, maka dibuat satu file untuk satu halaman. Jangan lupa untuk mengubah text menjadi bentuk gambar (tulisan dicovert terlebih dahulu sebelum jadi file PDF). Pastikan semua tulisan sudah benar, karena file dalam bentuk PDF sudah tidak bisa dirubah. Untuk file PDF, file gambar (JPEG) yang berupa link harus dikirim juga. Supaya tidak repot, semua file dan linknya dimasukkan dalam Winzip , lalu kirim melalui www.yousendit.com.
Alternatif ketiga :
1. Kirim file asli (Corel Draw, Adobe Illustrator, Free Hand, atau file pengolah grafis yang lainnya). Huruf tidak usah di convert, karena jika di convert file akan menjadi besar. Jangan lupa kirim juga huruf yang dipakai, dengan cara mengcopy file huruf tersebut dari folder control panel\font.
2. Kirim juga file berbentuk JPEG, file hasil export dari file pengolah grafis yang digunakan (Corel Draw, Adobe Illustrator, Free Hand,dan lain-lain), dengan resolusi minimal 300 dpi.
3. Jadi file yang dikirim kepada kami, File asli, File JPEG (hasil export), dan copy file font/huruf-huruf yang digunakan.
Alternatif keeempat :
1. Gunakan jasa pengiriman file melalui internet, yakni www.yousendit.com atau www.rapidshare.com. Ada beberapa yang tidak bayar. Melalui website tersebut, kita bisa kirim sampai 100 MB untuk sekali pengiriman file.
2. Untuk keterangan detil silahkan klik situs tersebut.
Alternatif kelima :
1. File dibuat menggunakan Adobe Photosop
2. Resolusi minimal 300 dpi
3. Jika file PSD tidak terlalu besar, file tersebut bisa dikirim langsung kepada kami, sebelum dikirim harap di flatten dahulu file tersebut.
4. Jika file PSDnya ternyata terlalu besar untuk di email, file di save as kebentuk JPEG, dengan mempertahankan resolusinya minimal 300 dpi.
5. Jika filenya, memuat banyak teks. Maka di save as ke JPEGnya dalam dua bentuk, file pertama berbentuk utuh (gambar & tulisan semua kumplit, merupakan hasil akhir yang diinginkan untuk dicetak). File yang kedua, semua teksnya dihapus terlebih dahulu, sehingga yang dikirim hanya gambar background saja.
6. Jadi file yang dikirim kepada kami file PSD. Atau file JPEG dengan resolusi minimal 300, dikirim dalam dua bentuk (yang pertama utuh, yang kedua tanpa teks). Juga jangan lupa kirim juga copy file font/ huruf yang dipakai.
0 comments:
Posting Komentar